Rute Lokasi Wisata Puncak Damar Waduk Jatigede Sumedang

shares |

Rute Lokasi Wisata Puncak Damar Waduk Jatigede Sumedang -Sumedang adalah kota kecil dengan banyak keindahan wisata di dalamnya. Sumedang merupakan salah satu daerah di Jawa Barat yang berdekatan dengan Bandung. Daerah ini memiliki area alam yang masih asri dan masih dilestarikan oleh pemerintah setempat. Sehingga, tidak heran jika banyak orang yang menghabiskan waktu liburan mereka di kota yang asri ini.

Ketika mendengar kota Sumedang, yang anda ingat pertama kali pasti adalah tahunya. Ya, tahu sumedang memang menjadi ikon kuliner kota ini. Tahu sumedang yang lezat sudah dibuat menjadi berbagai bentuk produk. Seperti tahu susu, tahu rasa, dan lain sebagainya. Sumedang memang sangat kaya, baik itu tempat wisatanya ataupun kulinernya. Dan, jika anda bertandang ke kota Sumedang jangan lupa untuk singgah di tempat wisata hitsnya anak Sumedang, tidak lain tidak bukan yaitu Puncak Damar Waduk Jatigede Sumedang.

Pemerintah kota Sumedang memanfaatkan alamnya yang asri sebagai tempat wisata. Sehingga menjadi aset kota yang sangat dibanggakan. Tempat wisata di Sumedang memang kebanyakan wisata alam. Tetapi, anda boleh adu dengan keindahan wisata lain di daerah-daerah lain di Indonesia. Wisata Sumedang memiliki berbagai wisata alam yang luar biasa elok. Seperti halnya Waduk Jatigede ini.


Baca Juga : Harga Tiket Masuk Wisata Kawah Putih Ciwidey Juli 2018 [Resmi]

Bagi pecinta wisata alam, Sumedang bisa menjadi pilihan utama. Dan wisata Waduk Jatigede juga bisa dijadikan list liburan anda. Anda bisa melihat keindahan waduk dari ketinggian dengan pemandangan alam yang masih sangat hijau dan bersih, akan membuat mata anda kembali segar. Tentu saja sangat cocok untuk anda yang tinggal di kota dan setiap hari hanya menemukan kepulan asap kendaraan di Jalan. Dan debu jalanan sangat tidak sehat untuk kesehatan. Sehingga, menghirup udara di area ini akan menjadi healling bagi anda yang berkunjung ke Puncak Damar Waduk Jatigede Sumedang. Pada artikel kali ini kami akan membahas tentang rute lokasi wisata puncak damar waduk jatigede Sumedang yang mungkin bisa membantu keseruan liburan anda.

Rute lokasi wisata puncak damar waduk jatigede Sumedang

  • Lokasi Puncak Damar Waduk Jatigede Sumedang
Berada di Sumedang, Puncak Damar Waduk Jatigede ini tepatnya berada di kawasan hutan petak 24 RPH Ciboko Cadasngampar. Lokasinya berada di desa Paku Anom kecamatan Darmaraja Kabupaten Sumedang. Kawasannya sangat luas dan memang disediakan beberapa spot untuk menikmati keindahan alam waduk. Seperti misalnya ada viewdeck yang dibuat khusus untuk melihat waduk dari ketinggian. Dan tentunya sangat bagus untuk hunting foto-foto keren agar bisa di pajang di instagram.

  • Rute Wisata Puncak Damar Waduk Jatigede Sumedang
Untuk bisa menuju Puncak Damar Waduk Jatigede Sumedang anda bisa menggunakan berbagai macam kendaraan. Artinya untuk mencapainya tidaklah sulit dan bisa menggunakan kendaraan roda empat ataupun roda dua. Dengan jalan bagus yang bisa dengan mudah dan aman dilalui kendaraan. Untuk menuju ke kawasan ini, anda masuk saja ke area hutan serta desa Pakualam di Situraja. Selanjutnya anda ikuti jalur ke arah Waduk Jatigede. Area puncak damar waduk Jatigede berada di sekitaran waduk Jatigede, sehingga anda tidak akan tersesat jika sudah berada di area waduk Jatigede. Jikapun tersesat, anda bisa meminta bantuan warga sekitar untuk menemukan lokasi.


  • Harga Tiket Masuk Puncak Damar Waduk Jatigede Sumedang
Pundak Damar Waduk Jatigede adalah wisata alam yang sangat murah meriah. Dengan datang ke tempat ini anda hanya dikenakan tiket sebesar empat ribu rupiah. Sehingga, untuk siswa juga bisa datang ke sini dan menikmati pemandangan alam yang luar biasa indah. Harga tiket masuk tersebut tentu saja digunakan oleh pemerintah setempat untuk pemeliharaan area wisata, dan juga untuk menambah infrastuktur yang masih banyak yang kurang di area wisata ini.

Untuk bayar parkir sendiri juga murah, sepeda motor dan mobil dikenakan biaya sebesar dua ribu rupiah. Sedangkan untuk bus, anda harus membayar sebesar lima ribu rupiah untuk parkir. Harga yang sangat terjangkau dengan keindahan alam yang fantastis dan menyejukan.


  • Daya Tarik Puncak Damar Waduk Jatigede Sumedang
 Setiap weekend banyak yang berkunjung ke area ini, selain warga lokal warga dari berbagai kota pun acapkali datang ke tempat wisata ini. Karena tempat ini tidak hanya menyediakan area wisata alam yang sejuk tetapi ketika kita mengambil foto banyak spot yang bisa membuat foto yang anda ambil menjadi terlihat luarbiasa indah. Background alam yang masih alami akan membuat anda terheran-heran sambil menenangkan diri.

Soal fasilitas jangan ambil pusing, karena fasilitas mulai dari mushola, WC, area parkir, penginapan dan warung-warung tersedia di sini. Sehingga anda bisa santai di tempat ini dan menikmati liburan dengan nyaman. Untuk masalah keamanan, warga Sumedang sangatlah ramah kepada pendatang, sehingga anda tidak usah khawatir ada orang jahat yang mengganggu anda. Pokoknya liburan di Puncak Damar Waduk Jatigede Sumedang adalah pilihan destinasi wisata yang patut ada di list liburan akhir pekan anda. Selain murah, wisata ini menyajikan banyak tempat foto cantik yang bisa membuat feed instagram anda makin bagus.

Baca Juga : Biaya Tiket Masuk Green Canyon Pangandaran Terbaru 2018

Itulah rute lokasi wisata puncak damar waduk jatigede Sumedang  yang bisa kami informasikan untuk anda. Dengan begitu, anda bisa liburan dengan tenang dan nyaman. Selamat berlibur di kota Sumedang, semoga liburan anda menyenangkan.

Related Posts